Sate Spesial di Bulan Juni

Bagi Anda penyuka sate, boleh dicoba menu promo bulan Juni dari Harris Hotel & Residences Sunset Road Bali. Walaupun aneka menu sate ini diolah dengan masakan ala Eropa dan Jepang, rasanya tetap bisa diterima lidah orang Indonesia. Executive Chef Ketut Artanayasa sudah mengkreasikan menu yang enak dan lezat ini untuk mengisi liburan Anda apalagi jika ditambah dengan minuman olahan kopi. Rasanya tepat bila menikmati menu spesial ini sembari menghabiskan malam minggu bersama pasangan. Namun, kalau Anda ingin berkreasi di rumah, kami sudah menyiapkan resep aneka sate istimewa di bulan Juni. Penasaran? Yuk, kita mencobanya. –ast

Seafood Mediteranian
Bahan:
30 gram fillet ikan kakap
30 gram cumi
25 gram udang galah
15 gram paprika hijau
15 gram paprika merah
15 gram bawang bombay
30 gram kentang
10 gram brokoli
10 gram bunga kol
10 gram   wortel kecil

Bahan Saus BBQ:
20 ml tomato pasta
15 gram sambal bangkok
10 gram jahe dikeprak
5 gram bawang putih dicincang
10 ml kecap manis
Garam dan merica secukupnya
100 gram kaldu ayam
Cara membuat:
•    Potong dan bersihkan ikan, cumi, dan udang.  Beri perasan air jeruk nipis.
•    Potong paprika dan bawang bombay berbentuk kotak. Lalu tusuk berselang-seling dengan potongan seafood yang sudah direndam dengan  garam dan merica.
•    Panggang sate sambil diolesi saus BBQ sedikit demi sedikit.
•    Kentang direbus ¾ matang lalu tiriskan.  Goreng kentang sampai matang tumis dengan garam dan merica.
•    Rebus semua sayuran dan tiriskan. Tumis sayuran  yang sudah direbus dengan garam dan merica.
•    Bila semua sudah siap atur semua makanan di atas piring hias dengan jeruk nipis dan BBQ Saus.
Cara membuat saus BBQ:
•    Tumis tulang ayam, sampai matang, masukkan bawang putih cincang, jahe dikeprak, tomat pasta, sambal bangkok, kecap manis, tambahkan garam dan merica lalu dimasak dengan api kecil sampai matang dan mengental.

Yakitory

Bahan:
180 gram dada ayam bentuk dadu
50 gram prei  bentuk dadu
30 gram brokoli
30 gram bunga kol
30 gram wortel kecil
1 lembar nori
25 gram daun selada
30 gram nasi campur ketan (1 bagian beras, ½ bagian ketan dimasak dengan tambahan air gula dan sedikit cuka).

Saus tempura:
Kecap asin jepang kikoman
15 gram gula
10 gram jahe
5 gram bawang putih
5 gram penyedap rasa jepang hodashi
100 gram kaldu ayam

Cara membuat:
•    Tusuk semua bahan bentuk dadu tambahkan garam dan merica. Panggang sampai matang.
•    Tumis semua sayuran yang sudah direbus, tambahkan garam dan merica.
•    Gulung nasi ketan bersama sayuran yang dilapisi nori. Terus potong menjadi tiga bagian.
•    Atur yakitory di piring hias dengan peterseli dan saus tempura.  Taruh nasi ketan  di pinggirnya.
Cara membuat saus tempura:
Panaskan kikoman, gula, bawang putih, jahe, hodashi, tambahkan kaldu ayam.  Lalu masak dengan api kecil.

Sate ala Eropa
Bahan:
160 gram daging sapi
30 gram timun hijau/jepang
30 gram terung
10 gram mustard
Garam dan merica secukupnya
10 gram brokoli
10 gram bunga kol
10 gram wortel kecil
100 gram kentang bakar

Bahan black peppers sauce:
20 gram bawang merah  cincang
25 ml red wine
250 ml kaldu
Garam dan merica secukupnya

Cara membuat:
•    Potong semua bahan bentuk kotak, lumuri garam dan merica, mustard. Bakar sampai matang.
•    Tumis sayuran yang sudah direbus dnegan garam dan merica.
•    Setelah siap atur semua di piring, tambahkan kentang bakar di sampingnya.
Cara membuat saus:
Tumis bawang merah tambahkan red wine dan kaldu. Beri garam dan merica masak sampai kental.
Honey Banana Coffee
Bahan:
50 ml madu
1 buah pisang ambon
1 cangkir kopi espresso
50 ml krim susu kental manis
Es batu secukupnya

Cara membuat:
•    Blender semua bahan.
•    Tuang ke dalam gelas, hias dengan red cherry dan irisan pisang

 Tutty Frutty Satay
Bahan:
30 gram nenas
35 gram melon
20 gram stroberi
30 gram pepaya
Bahan saus jeruk:
100 cc jus jeruk segar sunkist
20 gram  jeruk
10 gram jeruk nipis
 Madu secukupnya
5 gram kulit jeruk
10 gram gula
5 gram mentega
1 biji stroberi
1 lembar daun mint

Cara membuat:
•    Tusuk semua buah.
•    Panaskan mentega,  masukkan jus jeruk dan madu. Tambahkan  buah jeruk segar.  Masak sampai kental.
•    Atur sate buah  di piring, siram dengan saus jeruk. Hias dengan buah stroberi dan daun mint.


Tips Membersihkan Peralatan Dapur
•    Agar talenan yang terbuat dari kayu bertahan lama dan bebas dari sisa potongan sayur/daging, oleskan dengan beberapa tetes minyak.
•    Untuk mencegah peralatan baru Anda yang terbuat dari kayu bebas dari bau makanan, rendamlah semalam sebelum digunakan dengan air yang telah diberi cuka putih.
•    Rebus air yang sudah dibubuhi cuka hingga mendidih di wajan baru sebelum digunakan. Hal ini mencegah makanan menjadi lengket saat digoreng.
•    Bersihkan peralatan makan yang terbuat dari plastik dengan merendamnya di dalam air yang dicampur baking soda selama 10 menit. Setelah itu, bilas dengan air bersih.
•    Untuk membersihkan parutan sehabis memarut keju, parutlah kentang yang masih mentah. Semua keju yang tersisa di lubang-lubang parutan akan terbawa.
•    Untuk membersihkan perabot dari plastik yang ternoda, rendam di dalam satu galon air hangat yang telah dicampur 1 mangkuk kecil pemutih. Biarkan selama 20 menit, setelah itu ambil dan cucilah dengan bersih. Terakhir, cuci seperti biasa dengan menggunakan sabun pencuci piring dan air hangat.
•    Tips membersihkan termos. Masukkan segenggam beras putih dalam termos yang berisi air panas. Tutup termos dengan rapat lalu kocok berulang kali, buang airnya. Ulangi cara tersebut sebanyak 3-4 kali agar hasilnya maksimal.
•    Alat makan berbahan stainless steel seringkali memiliki noda atau bercak putih yang sulit dibersihkan. Untuk membersihkan noda, gosoklah dengan air dengan diberi sedikit soda kue. Rendam beberapa saat, lalu gosok dengan busa lembut dan bilas air bersih. Cara ini akan membuat membersihkan peralatan makan tersebut dengan relatif mudah.
•    Untuk kotoran yang menyelip di guratan hiasan atau di pegangannya, bisa dibersihkan atau disikat dengan sikat gigi bekas, cuci dengan air sabun encer dan bilas hingga bersih. Keringkan segera dengan lap bersih agar noda air tidak membekas kembali.
•    Sebaiknya simpan peralatan makan ini dalam wadah tertutup agar tetap bersih dan tidak berdebu. Kotak plastik  tertutup rapat atau kotak kayu yang dialasi kertas bersih bisa jadi pilihan. Jangan menaruh kamper atau bahan pewangi lainnya karena aromanya akan menempel pada peralatan ini.
–ast

About Unknown

Here you can share some biographical information next to your profile photo. Let your readers know your interests and accomplishments.
http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html